Palestina Diserang!

Akhirnya, terbuka juga kedok zionis ingin mewujudkan “Tanah Perjanjian” secepatnya. Israel melakukan serangan militer ke jalur Gaza yang dikontrol faksi Hamas secara terbuka. Hamas adalah salah satu dari dua faksi dalam otoritas Palestina yang memenangkan Pemilu 2006 secara demokratis mengalahkan faksi lainnya, Fatah. Dan karena Hamas dianggap sebagai faksi garis keras, stigma teroris dilekatkan padanya. Karena itu kemenangannya di Pemilu Palestina tidak dianggap, baik oleh otoritas Palestina yang dikuasai Fatah maupun oleh dunia barat. Hamas lantas berontak dan menguasai jalur Gaza sejak 2007. Sejak itu Palestina terpecah-belah antara jalur Gaza yang dikuasai Hamas dan Tepi Barat yang dikontrol Fatah.

Dengan tujuan untuk makin memecah-belah Palestina dan melemahkan Hamas, Israel melakukan serangan militer terbuka pertama ke tanah Palestina semenjak negara bentukan Inggris dan A.S. itu dideklarasikan pada 1948. Dalam Perang Enam Hari 1967, Israel memang melakukan serangan militer terbuka, namun bukan untuk menyerang tanah Palestina, melainkan menganeksasi tanah milik tetangganya. Negara-negara yang berperang dan dikalahkan dalam 6 hari itu terpaksa merelakan tanahnya dirampas Israel. Tercatat tanah yang dirampas adalah milik Suriah, Lebanon, Yordania, Mesir, Iran, dan Irak.

Semenjak perang historis tersebut, daerah yang dikontrol Palestina makin menipis. Kini, antara jalur Gaza dan Tepi Barat terpisah jauh. Sudah begitu, di jalur Gaza dibangun tembok pemisah antara wilayah Israel dan Palestina. Sama dan sebangun dengan Tembok Berlin atau tembok di kamp Auswitczh. Dan dunia diam saja.

Dunia kali ini tidak diam. Demonstrasi marak di mana-mana. Kecaman dari pemimpin negara-negara terutama yang berpenduduk mayoritas muslim berdatangan. Tapi tampaknya Israel tak peduli. Sesuai ramalan dalam kitab sucinya, “Tanah Perjanjian” harus diwujudkan. Agar segera datang “Kerajaan Tuhan” yang berdiri di atas “Yerusalem Baru”. Ini adalah masalah religius kuno yang dijadikan komoditas politik penguasa negara Israel. Apalagi negeri itu hendak menyelenggarakan Pemilu dalam waktu dekat. Maka, bisa dipastikan perang ini akan menaikkan nilai partai penguasa di mata pemilih yang tentunya memilih ‘hidup tenang’ tanpa gonggongan tetangganya yang cuma dianggap anjing belaka.

2 responses to “Palestina Diserang!

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s